Sistem Multimedia

Sistem Multimedia 


Definisi Multimedia

Multimedia terdiri dari dua kata yaitu multi dan media. "multi" artinya banyak, dan "media" sesuatu yang digunakan untuk menyampaikan informasi atau pesan.
Jadi Multimedia dapat diartikan :
“penggunaan media yang menyajikan gabungan dari berbagai elemen informasi seperti ; teks, audio, gambar, animasi, video, maupun grafik yang bertujuan menyampaikan informasi atau sekedar memberikan hiburan kepada pengguna.”

Dalam aspek yang berhubungan dengan Teknologi Informasi, Multimedia memiliki arti :
“penggunaan beberapa media yang ada di dalam komputer untuk menyajikan dan menggabungkan teks, audio, gambar, animasi dan video dengan alat bantu (tool) dan koneksi (link) sehingga pengguna dapat melakukan navigasi, berinteraksi, berkarya, dan berkomunikasi.”


Definisi Multimedia Menurut Para Ahli

1.       Menurut Rosch, 1996 : Multimedia adalah kombinasi dari komputer dan video.
2.       Menurut Mc.Comick, 1996 : Multimedia adalah  kombinasi dari tiga elemen : suara, gambar dan text. 
3.       Menurut Robin dan Linda, 2001 : Multimedia adalah alat yang dapat menciptakan presentasi yang dinamis dan interaktif yang mengkombinasikan teks-grafik, animasi, audio dan video.
4.       Menurut Hoftsetter, 2001 : Multimedia dalam konteks komputer adalah pemanfaatan komputer untuk membuat dan menggabungkan teks, grafik, audio, video, dengan menggunakan tool yang memungkinkan pemakai dapat berinteraksi, berkreasi dan berkomunikasi.
5.       Menurut Turban dan kawan-kawan, 2002 : Multimedia adalah kombinasi dari paling sedikit dua media input dan output. Media ini dapat berupa audio (suara atau musik), animasi, video, teks, grafik dan gambar.
6.       Menurut Wahono (2007) : Multimedia adalah perpaduan antara teks,grafik,audio,animasi,dan video untuk menyampaikan pesan ke publik.
7.       Menurut Zeembry (2008) : Multimedia merupakan media elektronik untuk menyimpan dan menampilkan data-data.


Definisi Sistem Multimedia

Sistem Multimedia adalah suatu sistem yang dapat mendukung secara terintegrasi penyimpanan, transmisi dan representasi sejumlah media digital berupa text, grafik, gambar, audio dan video melalui komputer.


Suatu sistem bisa dikatakan Sistem Multimedia apabila:
·         Adanya kombinasi media : yaitu jika  kedua jenis  media (continuous/ Discrete) dipakai. Contoh media  diskrit :   teks dan gambar, dan media kontinu adalah audio dan video.
·         Adanya Independensi / Kemandirian dalam suatu sistem : yaitu Aspek utama dari jenis media yang berbeda adalah keterkaitan antar media tersebut.
·         Komputer yang terintegrasi : Sistem harus dapat melakukan pemrosesan yang dikontrol oleh komputer. Sistem dapat diprogram oleh system programmer / user.


Struktur Multimedia

          Multimedia linear adalah suatu struktur multimedia yang tidak dilengkapi dengan alat pengontrol apapun yang dapat dioperasikan oleh pengguna. Multimedia ini berjalan sekuensial atau berurutan, dengan kata lain pengguna hanya akan menjadi penikmat / penonton atas apa yang disajikan. contohnya TV, majalah, radio, dsb .


          Multimedia interaktif adalah suatu struktur multimedia yang dilengkapi dengan alat pengontrol yang dapat dioperasikan oleh pengguna, sehingga pengguna dapat memilih apa yang dikehendaki untuk proses selanjutnya. Contoh multimedia interaktif adalah: multimedia pembelajaran, aplikasi game, dsb.


Sistem Multimedia Dapat Dibagi Menjadi:

·         Sistem Multimedia Stand Alone

Sistem ini merupakan sistem komputer multimedia yang memiliki minimal storage (harddisk, CD-ROM/DVD-ROM/CD-RW/DVD-RW), alat input (keyboard, mouse, scanner, mic), dan output (speaker, monitor,LCD Proyektor), VGA dan Soundcard.

·         Sistem Multimedia Berbasis Jaringan

Sistem ini harus terhubung melalui jaringan yang mempunyai bandwidth yang besar. Perbedaannya adalah adanya sharing sistem dan pengaksesan terhadap sumber daya yang sama.

Contoh:  video converence dan video broadcast.

Permasalahan: bila bandwidth kecil, maka akan terjadi kemacetan jaringan, delay dan masalah infrastruktur yang belum siap.


Manfaat Multimedia

1.       Bisnis

Aplikasi multimedia dalam bisnis digunakan dalam presentasi, pemasaran, demonstrasi produk, katalog, maupun komunikasi jaringan.

2.       Pusat Pendidikan

Fasilitas internet amat berguna untuk mencari bahan-bahan pendukung pembelajaran, merekam suara dosen sewaktu mengajar sehingga bisa mengulang pelajaran di rumah, pengiriman hasil tugas melalui email langsung ke mailbox guru yang bersangkutan.

3.       Tempat umum

Penggunaan sistem multimedia yang terdapat di stasiun, pusat perbelanjaan, museum, toko-toko, maupun di tempat umum lainnya biasanya berupa suatu bar yang memberikan informasi atau bantuan.

4.       Bidang Kesehatan

Mempermudah pekerjaan Dokter dan Perawat dalam memonitor kesehatan pasien seperti melihat detak jantung, aliran darah, memeriksa organ dalam pasien dengan sinar X melalui monitor komputer.

5.       Pengiriman Informasi

Dengan adanya teknologi multimedia, teknologi informasi yang mendukung dan internet orang tidak lagi menunggu berhari-hari menerima surat atau mengetahui suatu informasi, cukup lewat email atau media online lainnya, proses akan lebih cepat.

6.       Bidang Jasa Konstruksi

Dengan komputer para Insiyur dan Arsitek mendesain gambar konstruksi dengan pemodelan dan perhitungan yang akurat, cepat dan tepat. Gambar kontruksi didesain dan diperhitungkan menggunakan program seperti CAD, SAP2000 atau STAD III yang dioperasikan dengan bantuan komputer.

7.       Bidang Industri Perfilman


Semua kegiatan di dunia akting mulai dari penyootingan adegan film semua direkam dengan perangkat elektronik yang dihubungkan dengan komputer. Animasinya pun dikembangkan menggunakan animasi yang dibuat dengan aplikasi komputer.

Metode Penyajian Multimedia

Menurut Green & Brown (2002) menjelaskan, terdapat beberapa metode yang digunakan dalam menyajikan multimedia, yaitu:
·         Berbasis kertas (Paper-based), contoh: buku, majalah, brosur.
·         Berbasis cahaya (Light-based), contoh: slide shows, transparasi.
·         Berbasis suara (Audio-based), contoh: CD Players, tape recorder, radio.
·         Berbasis gambar bergerak (Moving-image-based), contoh: televisi, VCR (Video cassette recorder), film.
·         Berbasiskan digital (Digitally-based), contoh: komputer.


Pengaruh Multimedia

          Mengubah tempat kerja. Dengan adanya teleworking, para pekerja dapat melakukan pekerjaanya tidak harus dari kantor. Contoh software yang mendukung teleworking/telecommuting: Netmeeting!
          Mengubah cara belanja. Homeshopping/teleshopping dapat dilakukan dengan menggunakan internet, kemudian barang datang dengan sendirinya.
          Mengubah cara bisnis. Nokia membuat bisnis telepon seluler, banyak perusahaan menggunakan sistem jual beli online, bank menggunakan cara online-banking.
          Mengubah cara memperoleh informasi. Orang-orang mulai menggunakan internet dan berbagai software untuk mencari informasi. Misalnya: membaca koran online, detik.com, menggunakan software kesehatan, belajar gitar dari software dan masih banyak lagi.
          Mengubah cara belajar. Sekolah mulai menggunakan computer multimedia, belajar online, menggunakan e-book.
          Internet Multimedia juga mulai bersaing dengan televisi dan radio.


Komponen Multimedia

Menurut James A. Senn, multimedia terdiri dari beberapa komponen, berikut komponen – komponen yang ada pada Multimedia diantaranya adalah:

1.       Teks

Teks merupakan komponen multimedia yang menjadi dasar dari pengelohan kata yang berguna untuk menyampaikan informasi.

2.       Audio

Audio di dalam multimedia biasanya berupa suara musik, suara dari voice record ataupun efek–efek suara lainnya. Penyajian audio merupakan cara lain untuk memperjelas pengertian suatu informasi.

Misalnya narasi, berguna untuk memperjelas informasi yang ingin disampaikan melalui gerakan gambar atau video.

Audio memiliki berbagai macam format, diantaranya MP3, AAC, AIFF, wav, ogg, wma, dan lain-lain.

3.       Gambar

Gambar atau grafik merupakan bagian yang penting Sebab sebuah gambar, pesan-pesan dapat kita ungkapkan dengan lebih mudah dan indah.

4.       Video

Video  teknologi memproses gambar bergerak. Video terdiri atas live-video dan full-motion. Live-video merupakan hasil pemrosesan yang diperoleh dari kamera, sedangkan Full-motion video berhubungan dengan penyimpanan sebagai video clip.

5.       Animasi

Animasi dibuat dengan menggambar secara manual tiap frame per frame selama durasi animasi tersebut, untuk membuat ilusi gerakan.

Pergantian frame terus menerus ini membutuhkan kira-kira 25 frame tiap-detik (untuk animasi dengan kualitas standar).

6.       Interaktive Link

Interaktif link diperlukan guna menggabungkan elemen-elemen multimedia sehingga menjadi informasi yang terpadu. Dimana pengguna bisa menekan mouse atau objek pada screen seperti button atau teks dan menyebabkan program melakukan perintah tertentu.

Interaktive link dapat dibagi menjadi dua macam struktur, yakni :

·         Struktur Linear : struktur menyediakan  satu pilihan situasi saja kepada pengguna.

·         Struktur Non-Linear : struktur yang terdiri dari berbagai macam pilihan kepada pengguna.


Desain Sistem Multimedia

1.       Dalam mendesain suatu sistem media, terdapat tiga hal pokok yang harus dipertimbangkan, yaitu:
o   Media yang paling tepat untuk suatu task
o   Lingkungan yang tepat untuk media tersebut
o   Efek yang diharapkan dengan mengkombinasikan media-media tersebut

2.       Memilih media yang tepat dalam desain multimedia

Gunakan media audio jika:
o   Informasi sederhana
o   Informasi pendek
o   Informasi hanya dibutuhkan saat itu
o   Informasi berisi event dalam waktu
o   Informasi yang dibawakan membutuhkan respon langsung
o   Sistem visual dari manusia terlalu sibuk
o   Lokasi terlalu gelap atau terlalu terang
o   Manusia harus terus bergerak dalam melakukan tugasnya

3.       Gunakan media visual jika:
o   Informasi kompleks
o   Informasi panjang
o   Informasi masih dibutuhkan beberapa saat kemudian
o   Informasi berisi lokasi dalam ruang
o   Informasi yang dibawakan tidak membutuhkan respon langsung
o   Sistem audio dari manusia terlalu sibuk
o   Lokasi terlalu bising
o   Manusia bisa tetap diam pada suatu posisi tertentu dalam melakukan tugasnya.


Berbagai Aplikasi Multimedia

1.       Aplikasi multimedia dalam Bisnis meliputi:
o   Presentasi , company profile
o   Pemasaran (Telemarketing)
o   Periklanan
o   Demo produk
o   Katalog dll
2.       Aplikasi Multimedia dalam Pendidikan meliputi
o   Tutorial
o   Simulasi dan pelatihan
o   E-Learning dll
3.       Aplikasi Multimedia dalam Hiburan meliputi
o   Games; virtual game, virtual driving
o   Film : animasi
o   Olah raga dan hobi
o   Video-on-demand (VOD) : Pengguna bebas mengakses data multimedia yang tersedia pada media server (dokumen berita, entertaintment, film, musik, dll)
4.       Aplikasi kepentingan publik atau institusi
o   Militer
o   Pariwisata
o   Kesehatan seperti animasi penunjuk kesehatan dll





Sumber :
https://www.it-jurnal.com/definisi-dan-pengertian-multimedia/
http://kelompok6pti2016.blogspot.com/
http://thommyhadijaya888.blogspot.com/2013/10/pengantar-sistem-multimedia_12.html








Sistem Multimedia Sistem Multimedia Reviewed by Sharon Excelli on Desember 10, 2019 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.